18 November 2009

:dualisme yang aneh:

waktu saya tiba-tiba terpikir tentang hal ini
saya sedikit bingung
kenapa saya segitu anehnya yaa?
saya cukup merasa aneh dengan cara pikiran saya bekerja dan hati saya merasa
kadang saya sampe ga habis pikir, kok bisa ya pikiran saya mengirimkan sinyal ke hati saya kayak gitu?


sebenernya saya cuman lagi pengen ngebahas aja
tepatnya pengen tau dan mempertanyakan
apa ada ya orang lain yang merasakan hal seperti saya?
hal apa?
pasti itu pertanyaannya!!


saya sedang memikirkan dualisme
dualisme yang diciptakan pikiran dan hati saya
dualisme yang terjadi dalam hati saya
dualisme yang dikerjakan pikiran saya
dualisme
apa itu dualisme?
saya punya penjelasan sendiri tentag dualisme
buat saya dualisme adalah
ketika saya merasakan dua hal yang sangat bertentangan namun disaat yang bersamaan
ketika pikiran saya memikirkan dua hal berbeda disaat bersamaan
yaaa that's the time i really wanna shout
"HELP I'M in DOUBT"

pernah ga anda sekalian merasakan
sangat membenci seseorang namun anda tau kalo anda ga bisa ga menyayanginya?
atau
mungkin ada yang tau rasanya hanya bisa menatap tanpa bisa berujar?
atau
ada yang pernah benar-benar tau rasanya mencintai yang tidak bisa dicintai?
ummm
melihat dari belakang sosok yang diingini dengan segenap hati
namun tak bisa terjamah tangan
miris..

ketika hati mengoper sinyal ingin memiliki ke otak
justru otak mengeluarkan arahan menjauhi
aneh!
yaa aneh..
mungkin saya gilaa
atau tidak waras
atau mungkin saya berbeda
saya melihat dari pojok yang berbeda dengan kalian
berpikir dengan jumlah sel otak yang lebih sedikit dari anda
dan merasa dengan luas hati yang lebih lebar dari milik anda

yaa saya aneh..
dualisme ini membunuhku perlahan namun pasti
dualisme hati dan pikiran
seiring sejalan namun tak bergandeng tangan
seiya sekata namun tak sepemahaman
bukan tak mau bergandengan, bukan tak bisa sepemahaman
hanya saja dualisme ini membenteng terlalu tinggi

Tidak ada komentar: