6 November 2013

Renungan (lagi)

.

Seperi biasa, setiap perjalanan selalu memberikan renungan dan sesi penyadaran untuk saya. Tak terkecuali perjalanan ini.
Sebelumnya, beberapa tahun lalu saya dengan polosnya meminta kebaikan hati 2 orang teman menemani saya ke tempat ini. Tapi takdir berkata lain. Seorang teman dengan asyik pergi sendiri tanpa pesan, dan baiklah saya pun bergeming.
Beberapa bulan lalu seorang teman yang saya ajakpun pergi. Dengan mendadak dan pulang membawa banyak perubahan. Kali ini, saya berjanji ga akan lagi bergantung pada manusia manapun. Saya bisa sendiri.
Tuhan memang maha baik, bulan lalu ajakan pergi ketempat ini datang. Dengan tambahan bonus yang tak saya sangka. Saya putuskan pergi tanpa pikir panjang.
Dan dengan segala kemaha perkasaan dan maha baiknya, sekali lagi allah buktikan rasa sayangnya pada saya. Ketika pergi bersama orang asing yang langsung menganggap saya teman dan menjaga saya tanpa pamrih, saya tau allah menjaga saya lewat mereka.
Ini kado terhebat untuk tanggal 20 nanti, allah sudah berikan pada saya. Like no other human, allah make it real not only keep a promise..

Tidak ada komentar: